Latihan Soal PAI Kelas 7 Semester 1 Bab Hidup Tenang dengan Kejujuran, Amanah dan Istiqamah
Sering melihat di tengah-tengah masyarakat, seseorang yang ketika diberi kepercayaan oleh orang lain, lalu mengkhianati amanah tersebut. Ketika diberikan kepercayaan untuk menjadi ketua panitia, ia tidak menjalankannya dengan maksimal. Ketika diberikan kepercayaan untuk mengelola uang, ia menyalahgunakannya untuk kepentingan lain. Masih banyak lagi perilaku-perilaku tidak amanah yang sering kita lihat di masyarakat. Akibat dari perilaku tersebut, banyak pihak-pihak yang dirugikan. Kita sering pula menyaksikan perilaku orang yang tidak konsisten (istiqamah) dalam melakukan kegiatan. Ketika ditugasi oleh guru, orang tersebut tidak menyelesaikannya. Hal lain, misalnya, melalaikan kewajiban sebagai seorang muslim seperti şalat tepat waktu. Perilaku tidak konsisten ini juga akan merugikan si pelaku. Ada ungkapan: “siapa giat pasti dapat”. Ungkapan ini mengisyaratkan agar kita selalu istiqamah dalam mengerjakan sesuatu. Yakinkah kalian bahwa orang yang giat pasti dapat? Buktikan kalau kalian hebat!
Adapun Latihan Soalnya adalah sebagai berikut :
Soal Pilihan Ganda
Pilihlah salah satu jawaban yang benar pada huruf A, B, C, dan D!
1. “Dan janganlah kamu campur adukkan kebenaran dengan kebatilan dan (janganlah) kamu sembunyikan kebenaran, sedangkan kamu mengetahuinya.” Kutipan ayat tersebut merupakan dasar berperilaku
A. jujur
B. Istiqomah
C. empati
D. amanah
2. Perhatikan pernyataan berikut ini.
1. Akan dipercaya orang lain,
2. Mendapatkan banyak teman,
3. Mendapatkan banyak harta,
4. Akan selalu bersama Allah Swt.
Yang termasuk hikmah perilaku jujur adalah
A. 1, 2 dan 3
B. 2, 3 dan 4
C. 1, 2 dan 4
D. 1, 3 dan 4
3. Rosyid disuruh ayahnya pergi ke warung untuk membeli beras dan minyak goreng. Rosyid diberi uang sebesar Rp. 20.000,00, dan masih ada kembalian Rp. 2.000,00. Uang kembaliannya itu diberikan lagi kepada ayahnya. Perilaku yang ditunjukkan oleh Rosyid merupakan contoh .....
A. jujur
B. boros
C. empati
D. Istiqomah
4. Di bawah ini perilaku yang mencerminkan sifat amanah adalah .....
A. teman menitipkan air, ia meminumnya sedikit
B. meminjam barang, lalu ia mengembalikannya
C. berkata sejujurnya kepada orang tuanya
D. menghormati dan menaati orang tua dan guru
5. Berikut ini hikmah dari sifat amanah, kecuali .....
A. disenangi teman-teman
B. disanjung teman-teman
C. dikhianati teman
D. dipercaya orang lain
6. Ketika ada orang memberikan kepercayaan kepada kita, sikap kita seharusnya ......
A. menolak karena tidak mampu
B. menerima meskipun tidak mampu
C. menerima dan menjalankan sesuai kemampuan
D. menghargai kepada yang memberi tugas
7. Orang yang memiliki sikap istiqamah akan melakukan perilaku .....
A. sabar dan rendah hati
B. tekun dan ulet
C. selalu memaafkan
D. tidak sombong
8. Hikmah memiliki sifat istiqamah adalah .....
A. akan dipercaya oleh orang lain
B. tercapai apa yang diinginkan
C. menambah persaudaraan
D. menjadi orang yang pandai
9. Berikut ini yang tidak termasuk perilaku istiqamah adalah......
A. selalu taat kepada Allah Swt.
B. selalu melaksanakan shalat tepat waktunya,
C. belajar dengan sungguh-sungguh,
D. selalu menaati peraturan yang ada di sekolah.
10. Menjaga tubuh agar selalu sehat dan terus bersyukur kepada Allah Swt. adalah jenis amanah kepada.....
A. Allah Swt.
B. manusia
C. diri sendiri
D. binatang
Soal Uraian
Jawablah soal berikut ini sesuai dengan pernyataan!
- Mengapa kita harus memiliki sifat jujur?
- Sebutkan ciri-ciri orang jujur!
- Kepada siapakah kita harus amanah?
- Sebutkan manfaat dari perilaku amanah!
- Mengapa kita harus istiqamah?
- Sebutkan hikmah dari perilaku istiqamah!
- Buatlah contoh perilaku amanah dalam kehidupan sehari-hari!
- Buatlah contoh perilaku Istiqamah dalam kehidupan sehari-hari!
- Apa yang kamu lakukan ketika melihat temanmu melakukan perbuatan terpuji?
- Apa yang kamu lakukan ketika melihat temanmu melakukan perbuatan tercela?
Pilihan ganda
1. D
2. C
3. A
4. B
5. D
6. C
7. A
8. A
9. B
10. C
Jawaban Soal Uraian :
- Jujur itu penting. Berani jujur hebat. Sebagai makhluk sosial, kita memerlukan kehidupan yang harmonis, baik, dan seimbang. Agar tidak ada yang dirugikan, dizalimi, dan dicurangi, kita harus jujur. Jadi, untuk kehidupan yang lebih baik kuncinya adalah kejujuran.
- Mengatakan yang sebenarnya apa yang harus dikatakan tanpa ada kesalahan sedikit pun, mencampuradukkan antara yang hak dan yang batil (kembangkan sendiri oleh guru).
- Amanah kepada sesama manusia, amanah diri sendiri.
- Orang yang dipercaya oleh orang lain, nendapatkan simpati dari semua pihak, baik kawan maupun lawan, hidupnya akan sukses dan dimudahkan oleh Allah Swt.
- Istiqamah dapat membantu kita untuk membentuk sikap dan perilaku yang sesuai dengan ajaran Islam.
- Orang yang ber-istiqamah akan dijauhkan oleh Allah Swt. dari rasa takut dan sedih yang negatif, mendapatkan kesuksesan dalam kehidupan di dunia karena ia tekun dan ulet, selalu sabar serta mendirikan ¡alat akan selalu dilindungi oleh Allah Swt.
- Kebijakan guru.
- Kebijakan guru.
- Kebijakan guru.
- Kebijakan guru.
Baca juga materi bab ini :
Demikian Latihan Soal PAI Kelas 7 Semester 1 Bab Hidup Tenang dengan Kejujuran, Amanah dan Istiqamah, semoga bermanfaat.
no.9 jawabannya gak ada ya ka?...karena betul semua
ReplyDelete